Siapa yang menyangka Kabupaten Bojonegoro suatu Kabupaten yang terletak di perbatasan Provinsi Jawa Timur dan
Jawa Tengah ini mempunyai pesona alam yang luar biasa indahnya. Selama ini
Kabupaten Bojonegoro yang dikenal dengan minyak bumi, banjir, dan kekeringannya
kini memiliki tempat – tempat wisata alam yang patut dijadikan referensi para
traveller semuanya.

Beberapa tempat wisata di Kabupaten
Bojonegoro yang menyimpan potensi alam begitu besar terletak di Bojonegoro
selatan seperti di Kecamatan Gondang, Temayang, Dander, dan Sekar. Namun bukan
berarti di daerah Bojonegoro lainnya tidak memiliki potensi wisata alam yang
baik, seperti di Kecamatan Malo, Padangan, dan Kedewan.







Namun sebelum menuju air terjun
pertimbangkan fisik anda terlebih dahulu mengingat anda harus kembali berjalan
kaki menuju akses lokasi air terjunnya. Jangan lupa pula bawa pakaian ganti dan
sandal gunung yang nyaman untuk menahan medan licin.
Itulah deskripsi singkat potensi
wisata alam Bojonegoro bagi para traveller yang ingin berpetualang sekaligus
merasakan keindahalan alam Indonesia. Namun saran dari penulis untuk
mengunjungi tempat – tempat tersebut para traveller harus bersabar mengingat
medan menuju lokasi yang masih buruk, disamping itu anda harus berkunjung pada
akhir musim penghujan memasuki musim kemarau. Momen saat itu air terjun masih
mengalir begitu deras, berbanding terbalik jika anda berkunjung pada musim
kemarau air terjun tidak akan mengalir begitu deras dan terkesan tidak terlalu
indah. Disamping itu, berkunjung pada musim kemarau akan meminimalisir anda
terkena hujan yang mengganggu jadwal perjalanan anda. So selamat menikmati
keindahan alam Bojonegoro dan Indonesia. Jika kita punya keindahan alam mengapa
kita harus jauh – jauh berwisata ke luar negeri?